Logo Design by FlamingText.com
Logo Design by FlamingText.com

Selasa, 18 Agustus 2015

About me





G I E J O N K, begitulah panggilan akrabnya. Lahir di Pulau Lombok, 25 Februari 1990, adalah manusia “labil” yang selalu mengalami konflik batin dan sedang mencoba untuk menjadi lebih baik.
Baiklah kawan, biar lebih jelas tentang gue. Ini gue tulis selengkapnya…
Personal Biodata

Nama : RIZAL EFENDI
Nama Panggilan : G I E J O N K, Ijonk, Rizza, Reza, Andy
TTL : Lombok, 25 Februari 1990
Zodiak : Pisces
Karakter : Melankolis
Status : Belum siap menikah, percaya “Jodoh pasti bertemu”
Hobi: Online, Nulis,  Jajan, Hang Out
Cita-Cita: Jurnalis, Penulis, Presenter
Tinggi/BB: 165 cm/57kg
Tempat Favorit: Hutan, Bukit, Gunung, Pantai
Makanan Favorit: Nasi Goreng, Tempe, Sambel dan Sayur Asem
Motto: Beranilah BERMIMPI !

Education and Work

TK (Ga’ pernah di TK-in, Masa kecil gue ga jelas ceritanya)
SDN 02 Bawak Nao
SMPN 01 Masbagik, pindah sekolah ke SMPN 01 Sembalun
SMAN 1 Sukamulia, pindah ke SMAN 1 Sembalun
Universitas Mataram

Tentang Blog Ini
Banyak cerita yang ku alami dalam hidup ini. Mulai dari kisah sedih di hari Minggu, kisah cintaku, persahabatan sampai dengan unek-unek dan kebencian yang sering ku alami sehari-harinya. Banyak hal yang ingin aku ceritakan karena memendamnya sendiri membuatku jadi sesak, mana aku ga suka minum obat lagi. Kan bahaya kalau sewaktu-waktu sesak itu datang, lalu kuputuskan untuk menceritakan semua “masalah” hidup ini. Tapi karena gue tipe orang yang ga mudah dan ga gampang percaya kepada orang lain dan lebih tepatnya orang-orang yang merasa males kalo harus mendengarkan cerita hidup gue yang mungkin ga ada menarik-menariknya sehingga pasti membosankan. Ya sudahlah…kuputuskan untuk memulai menulis. Tapi sayang seribu kali sayang, memutuskan untuk menulis tak segampang mutusin orang yang sudah tidak dicintai lagi.

Setiap kali ingin memulai, setan selalu saja berkata “sudahlah…mulai besok saja, kan masih ada besok” hingga pada akhirnya telah sekian banyak besok yang berlalu dengan sia-sia.
Setan itu menang dan aku telah banyak mengalami kekalahan, BODOH YAA…!!? Oke, jangan di iyakan. Karena hari ini aku yang akan jadi pemenang, aku akan mengalahkan setan itu. Karena setan itu adalah “aku sendiri”


Awal Ngeblog: Januari 2010

Terinspirasi dari: Masa Lalu








Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan!